Waka Polres Berau Memberikan Arahan kepada Bhabinkamtibmas Polsek Teluk Bayur

TANJUNG REDEB  – Wakapolres Berau, Komisaris Polisi Rangga Abhiyasa, memberikan arahan kepada seluruh Bhabinkamtibmas di Polsek Teluk Bayur, Rabu 24 Mei 2023.

Dalam arahannya, Wakapolres menekankan pentingnya interaksi yang intens antara Bhabinkamtibmas dan masyarakat serta memberikan informasi tentang aplikasi Super App yang dapat digunakan sebagai sarana sosialisasi dan pelayanan kepada masyarakat.

“Peran Bhabinkamtibmas sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah tugasnya. Serta perlunya meningkatkan interaksi dengan masyarakat agar polisi dapat lebih dekat dan responsif terhadap kebutuhan dan permasalahan yang ada,” ungkapnya.

Selain itu, Wakapolres Berau juga memperkenalkan aplikasi Super App kepada para Bhabinkamtibmas. Ia menjelaskan bahwa aplikasi tersebut memiliki berbagai fitur yang dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat. 

Salah satu fitur yang penting adalah informasi tentang pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM), serta pengaduan masyarakat. 

“Tidak hanya itu, aplikasi SuperApp juga memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk memberikan feedback dan melakukan survei terhadap pelayanan yang diberikan oleh kepolisian,” jelasnya.

Wakapolres Berau berharap dengan penggunaan aplikasi Super App, Bhabinkamtibmas dapat memberikan pelayanan yang lebih efektif dan efisien kepada masyarakat. Ia mengimbau para Bhabinkamtibmas untuk mengintegrasikan penggunaan aplikasi ini dalam tugas sehari-hari mereka, termasuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai fitur-fitur yang ada di dalamnya.

Dalam kesempatan ini, Wakapolres Berau juga memberikan dorongan kepada Bhabinkamtibmas untuk terus berinovasi dalam pelayanan dan penanganan kasus di wilayah tugas mereka. Ia menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Dengan adanya arahan dari Wakapolres Berau ini, diharapkan Bhabinkamtibmas Polsek Teluk Bayur dapat meningkatkan interaksi dengan masyarakat secara lebih intensif. 

“Selain itu, penggunaan aplikasi Super App juga diharapkan dapat mempermudah masyarakat dalam mengakses informasi dan melakukan pengaduan terkait keamanan dan pelayanan kepolisian,” pungkasnya.

HUMAS POLRES BERAU