Tanggap Situasi, Personel Pammat Dit Samapta Polda Kaltim Bantu Warga Yang Melintasi Daerah Banjir

Tribratanewspoldakaltim.com, Balikpapan – Banjir yang menggenangi kawasan Jl. MT Haryono Balikpapan pada Senin sore (23/1/2023) membuat arus lalulintas sempat terhambat.

 

Lantaran air menggenang membuat sejumlah pengendara kesulitan melintas

Tak sedikit di antara pengendara yang nekat menerobos genangan air.

 

Personel Pengamanan dan Penyelamatan (Pammat) Dit Samapta Polda Kaltim yang sudah standby di lokasi banjir langsung berupaya membantu pengendara roda dua dan roda empat yang mogok di tengah jalan.Mereka membantu mendorong kendaraan yang mogok lantaran nekat menerobos genangan banjir.

 

Dir Samapta Polda Kaltim Kombes Pol Wahyu Dwi Ariwibowo, S.I.K, mengatakan pihaknya selalu ada di tengah kesulitan warga.

 

“Kami kerahkan tim Pengamanan dan Penyelamatan (Pammat) di lapangan untuk membantu warga yang terjebak banjir. Kita selalu hadir di tengah kesulitan warga untuk membantu” katanya.

 

Kombes Dwi menuturkan, bentuk kepedulian terhadap warga yang mengalami kesulitan akan terus dilakukan guna menciptakan rasa kebersamaan dan saling menjaga Kondusivitas wilayah.

 

Hal ini merupakan salah satu fungsi kepolisian dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat sekaligus membantu masyarakat yang sedang mengalami musibah banjir.ujar Kombes Dwi.

 

Humas Polda Kaltim