Talkshow Ngobrol Pintar, Polda Kaltim Bahas Berantas Judi Online di Wilayah Kaltim

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Dalam rangka memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat melalui saluran Televisi, Polda Kaltim menggelar Talkshow “Ngobrol Pintar” (Ngopi), Rabu (11/10/2023).

“Ngobrol Pintar” (Ngopi) dengan mengangkat tema : Berantas Judi Online di Wilayah Hukum Polda Kaltim.

Talkshow yang dilangsungkan di Studio Balikpapan TV (BTV) ini dihadiri Narasumber Utama yakni Kanit 1 Subdit 5/Siber Dit Reskrimsus Polda Kaltim AKP Syakir Arman.

AKP Syakir mengatakan personel Polda Kaltim terus menerus memberikan edukasi kepada masyarakat betapa bahayanya judi online, malah hampir banyak kerugianya dari pada keuntunganya.

Segala bentuk judi yang di untungkun hanyalah bandar, tidak ada pemain yang diuntungkan meskipun pemain tersebut sering menang.

Lanjutnya, salah satu faktor judi online susah diberantas karena judi online sifatnya tersembunyi karena ada pada handphone pelaku yang dimana itu termasuk privasi seseorang.

Sampai saat ini, 1.700 rekening judi online sudah dibekukan oleh Pemerintah. Oleh karena itu, kepada masyarakat mari hindari judi online supaya tidak terjerat hukum yang berlaku dan ingat judi online merugikan pada diri kita, ucap Kanit 1 Subdit 5/Siber Dit Reskrimsus Polda Kaltim AKP Syakir Arman.

Humas Polda Kaltim