Tanjung Redeb – Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Kelas II Tanjung Redeb menyelenggarakan rapat koordinasi persiapan angkutan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru) pada Rabu, 18 Desember 2024. Rapat berlangsung di Kantor KUPP Tanjung Redeb mulai pukul 10.00 WITA hingga selesai, dengan melibatkan berbagai instansi terkait.
Peningkatan Pengawasan Melalui Marine Control Centre (MCC)
Dalam rapat tersebut, KUPP memperkenalkan sistem Marine Control Centre (MCC) sebagai salah satu inovasi pengawasan dan pengendalian angkutan laut, khususnya selama periode Nataru. MCC merupakan bentuk kerja sama lintas instansi yang bertujuan untuk memastikan keselamatan dan kelancaran operasional angkutan laut di wilayah perairan Kabupaten Berau.
Dengan meningkatnya aktivitas masyarakat yang menggunakan jalur laut selama Nataru, MCC diharapkan mampu memantau pergerakan kapal, baik tradisional maupun speedboat. Salah satu langkah strategis yang direncanakan adalah pemasangan transmitter pada kapal tradisional untuk memudahkan pemantauan dan tanggap darurat, termasuk jika terjadi insiden di laut.
Rapat ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk IPDA Sarengat, S.H., Briptu Rizal Pahlawan, Instansi Terkait antara lain Pos AL, Dinas Perhubungan Kabupaten Berau, KUPP Kelas II Tanjung Redeb, Basarnas, Pelindo, BPBD Kabupaten Berau, Kepala UPT Dermaga Sanggam, Kepala UPT Dermaga Tanjung Batu, Coast Guard.
Hasil rapat menekankan pentingnya sinergi antarinstansi dalam mempersiapkan angkutan laut selama Nataru agar berjalan lancar dan aman. Selain itu, pemasangan perangkat transmisi pada kapal tradisional menjadi agenda utama untuk meningkatkan keamanan di perairan.
Rapat berlangsung lancar dengan situasi yang kondusif. Semua pihak berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru.
Humas Polres Berau