TANJUNG REDEB, POLRESBERAU.COM – Kegiatan penutupan Expo Pedagang Pasar Sanggam Adji Dilayas 2023 di Jalan H.A.R.M Ayoeb, Kelurahan Rinding, Kecamatan Teluk Bayur, berlangsung dengan sukses dan kondusif berkat peran serta anggota Polri yang berjaga selama acara berlangsung.
Panggung hiburan tersebut dipenuhi oleh 58 stand Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta 53 stand Pedagang Kaki Lima (PKL). Dalam upaya mendukung keberlangsungan pelaku UMKM dan ekonomi kreatif lokal, Expo ini diadakan dengan menyajikan berbagai pertunjukan menarik, termasuk penampilan dari artis ibu kota, Lala Widy.
Giat penutupan Expo Pedagang Pasar Sanggam Adji Dilayas 2023 berlangsung mulai pukul 20.00 hingga 23.20 Wita, dengan pengamanan yang ketat. Total terdapat 44 personel kepolisian dari Polres Berau dan Polsek Teluk Bayur yang dipimpin oleh Ipda Suwarno dan Iptu Ngatijan. Tambahan 15 personel dari security Pasar Sanggam dan 11 personel dari Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) juga turut mendukung pengamanan selama acara berlangsung.
Kapolsek Teluk Bayur Iptu Didik Sulistyo menyatakan bahwa tujuan dari pengamanan ini adalah untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif selama Expo berlangsung. Dengan adanya kehadiran petugas kepolisian dan keamanan, Expo Pedagang Pasar Sanggam Adji Dilayas 2023 dapat berjalan dengan aman dan lancar.
Kehadiran Expo ini berhasil menarik perhatian masyarakat, terlihat dari jumlah pengunjung sekitar 6000 orang. Dalam rangka pengamanan, para pengunjung dikenakan tiket sebesar Rp 25.000,- per orang, yang berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Berau tentang pemungutan tiket masuk dalam kegiatan. Sebanyak 8000 tiket telah disediakan untuk keperluan acara tersebut.
HUMAS POLRES BERAU