Polres Berau – Polsek Pulau Derawan dengan sigap melaksanakan pengamanan dalam giat Kenaikan Isa Almasih di Gereja GKII Imanuel Tanjung Batu, Kecamatan Pulau Derawan, Kabupaten Berau.
Pada hari Kamis, tanggal 09 Mei 2024, mulai pukul 10.00 Wita hingga 11.30 Wita, sejumlah personil Polsek Pulau Derawan dipimpin oleh Wakapolsek, Iptu Supian Nur, turut serta dalam pengamanan tersebut.
Gereja GKII Imanuel Tanjung Batu yang terletak di Jln. Raya Kabupaten Kilo 2 Kampung Tanjung Batu, Kabupaten Berau, menjadi tempat perayaan dengan jumlah jemaat sekitar ± 60 orang. Pengkhotbah dalam ibadah tersebut adalah Gembala Kristian S.Th, dengan tema “Antusias Orang Percaya Menanti Turunnya Roh Kudus”.
Personil pengamanan yang terlibat antara lain Ps.Kanit Intelkam, Ps.Kaspkt, Ps.Kanit Provos, Bhabinkamtibmas Kamp. Kasai, Banit Intelkam, serta personel dari Koramil 402-06/Tanjung Batu dan Pos Al.
Dalam catatan pelaksanaan, kegiatan ibadah Kenaikan Isa Almasih merupakan rutinitas tahunan. Koordinasi yang baik dengan pihak Pengurus Gereja memastikan kelancaran dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan kondusifitas di Kampung Tanjung Batu.
Penerapan BUDDY SYSTEM (saling menjaga satu dengan lainnya) serta peningkatan kewaspadaan menjadi fokus dalam pelaksanaan pengamanan tersebut, demi memastikan keamanan selama berlangsungnya ibadah yang sakral ini.
Humas Polres Berau