Polres Berau Intensifkan Strong Point Pengaturan Lalu Lintas Demi Kemanan dan Kelancaran

POLRES BERAU, TANJUNG REDEB – Polres Berau kembali menunjukkan komitmen dalam menjaga kemanan dan kelancaran lalu lintas dengan melaksanakan kegiatan strong point pengaturan lalu lintas. Petugas lalu lintas dilibatkan secara aktif untuk memastikan arus kendaraan berjalan dengan tertib di titik-titik rawan kemacetan.

 

Strong point pengaturan lalu lintas ini digelar di beberapa titik strategis yang sering menjadi pusat kepadatan kendaraan. Hal ini bertujuan untuk mencegah kemacetan, kecelakaan, dan memberikan pengalaman berkendara yang lebih aman bagi masyarakat.

 

Kapolres Berau, AKBP Steyven Jonly Manopo, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Berau untuk meningkatkan pengaturan lalu lintas di wilayahnya. 

 

“Strong point menjadi salah satu cara efektif untuk mengendalikan arus kendaraan, terutama pada titik-titik padat lalu lintas,” kata Kapolres.

 

Petugas lalu lintas yang terlibat dalam kegiatan ini dilengkapi dengan peralatan pengaturan lalu lintas modern guna memastikan efisiensi dan keamanan dalam mengarahkan kendaraan. Selain itu, sosialisasi kepada pengguna jalan juga dilakukan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya tertib berlalu lintas.

 

Dengan intensifikasi kegiatan strong point pengaturan lalu lintas, diharapkan Polres Berau dapat menciptakan kondisi lalu lintas yang lebih tertib, lancar, dan aman bagi seluruh pengguna jalan di wilayahnya. Masyarakat diimbau untuk patuh terhadap petunjuk petugas demi keamanan bersama.

 

HUMAS POLRES BERAU