Polres Berau Ikuti Apel Gabungan di Rutan Tanjung Redeb, Tingkatkan Pengawasan di Lapas

POLRESBERAU.COM, TANJUNG REDEB – Apel Gabungan Rutan Tanjung Redeb bersama Kodim 09/02 BRU dan Polres Berau yang terlaksana di halaman Rutan Tanjung Redeb bertujuan untuk penguatan dan peningkatan pengawasan di wilayah dalam maupun luar tembok Rutan, Jumat (23/12).

Kepala Rutan Tanjung Redeb, Puang Dirham berharap pelaksanaan natal dan tahun baru di lingkungan Rutan Tanjung Redeb berjalan kondusif.

“Dengan bekerjasama dan bersinergi, kekuatan kita bertambah kuat. Harapan saya, memberikan rasa aman kepada masyarakat, kepada keluarga, kepada orang-orang yang ada disekitar kita,” harap Puang.

“Semoga kita dapat menutup tahun 2022 dalam keadaan kondusif,” lanjutnya

KBO Samapta Polres Berau, Ipda Gatot, mengucapkan apresiasi kepada Rutan Tanjung Redeb.

“Rutan Tanjung Redeb saat ini sudah semakin baik dalam pelaksanaan tugas, dan semoga ini terus ditingkatkan,” terang Gatot.

“Semoga Natal dan Tahun baru ini,kita semua dalam keadaan aman,” lanjut KBO Samapta Polres Berau tersebut.

Perwakilan dari Kodim 09/02 BRU, Serda I Wayan pun mengatakan siap membantu pengamanan di Rutan Tanjung Redeb.

“Mewakili seluruh jajaran di Kodim 09/02 BRU, Saya berharap sinergi kita terus meningkat baik. Kami siap untuk saling membantu perihal keamanan,” tutur Serda I Wayan.

Di akhir kegiatan, Puang kembali berpesan kepada jajarannya untuk laksanakan tugas sebaik-baiknya.

“Bekerjalah sesuai dengan prosedur. Jika kalian sudah bekerja sesuai dengan prosedur, bekerja dengan sebaik-baiknya, Keberkahan pasti akan mendampingi,” pesan Kepala Rutan, Puang Dirham, kepada jajarannya.

HUMAS POLRES BERAU