POLRESBERAU.COM, GUNUNGTABUR – Bertempat di Aula kantor Kelurahan Gunung Tabur, Jl. Bulungan RT. 003 Kelurahan Gunung Tabur, Kecamatan Gunung Tabur, Kabupaten Berau, telah dilaksanakan acara penyerahan sertifikat tanah PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematik Lengkap) tahun 2023 oleh Badan Pertanahan Kabupaten Berau.
Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain:
Camat Gunung Tabur, Lutfi Hidayat, S.E.
Danramil Gunung Tabur, Kapten Arm. M. Irvan, diwakili oleh Babinsa Kelurahan Gunung Tabur, Serda Achmad Sayuti.
Kapolsek Gunung Tabur, AKP Ridwan Lubis, SE, diwakili oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Gunung Tabur, Aipda Agus Wijianto.
Sekcam Gunung Tabur, Rudiyanto, SE.
Ketua Ajudikasi PTSL Tahun 2023 Kantor Pertanahan Kabupaten Berau, diwakili oleh penata pertanahan ahli pertama Yunus Della A. SH.
Ketua Puldatan Kelurahan Gunung Tabur, Rudiyanto, SE.
Warga penerima PTSL sekitar 500 orang.
Bagi warga yang belum bisa hadir, disampaikan informasi bahwa sertifikat dapat diambil di BPN Kabupaten Berau. Acara berlangsung dengan lancar dan meriah, diharapkan penyerahan sertifikat tanah ini dapat membawa manfaat dan kebahagiaan bagi seluruh masyarakat Kelurahan Gunung Tabur.
HUMAS POLRES BERAU