Menyukseskan Program ASTA CITA Presiden RI, Polsek Tanjung Redeb Berikan Penyuluhan Narkoba

Polres Berau, Polsek Tanjung Redeb – Pada hari Jumat, 13 Desember 2024, Polsek Tanjung Redeb melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba kepada pekerja buruh Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Pelabuhan Tanjung Redeb. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 10.00 hingga 11.00 WITA di Kantor Koperasi TKBM Pelabuhan Tanjung Redeb, Jalan Pulau Derawan, Gang Salam Syukur, Tanjung Redeb.

 

Sebanyak 25 peserta, yang merupakan pekerja TKBM, hadir dalam sosialisasi ini. Kegiatan dipandu oleh Aiptu Doni Witono, Kanit Reskrim Polsek Tanjung Redeb, serta Brigadir Bangkit Wijaya, Bhabinkamtibmas setempat, dengan tujuan untuk memberikan pemahaman terkait bahaya narkoba serta cara pencegahannya.

 

Selama kegiatan, para peserta diberikan informasi tentang peredaran gelap narkoba, dampak negatif penyalahgunaan, serta peran mereka dalam menjaga lingkungan dan keluarga agar terhindar dari bahaya narkoba. Sosialisasi ini juga menjadi bagian dari upaya mendukung program ASTA CITA Presiden RI dalam memberantas narkoba di masyarakat.

 

Kegiatan ini berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Polsek Tanjung Redeb berharap, melalui kegiatan ini, para peserta dapat menjadi agen perubahan dalam menciptakan lingkungan yang bersih dari penyalahgunaan narkoba.

 

Humas Polres Berau