Jumat Curhat Polsek Sambaliung Fokus Berikan Edukasi tentang Tindak Pidana Korupsi

POLRESBERAU.COM, SAMBALIUNG – Polsek Sambaliung bekerjasama dengan Bhabinkamtibmas Pilanjau Aiptu Syarifudin menggelar kegiatan Jumat Curhat dengan memberikan edukasi kepada masyarakat terkait tindak pidana korupsi. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman kepada warga seputar bahaya dan dampak tindak pidana korupsi, yang kriminologinya termasuk dalam kategori kejahatan krah putih (white-collar crime).

Dalam penjelasannya, Bhabinkamtibmas Pilanjau Aiptu Syarifudin menguraikan bahwa tindak pidana korupsi secara umum terkait dengan perilaku menyimpang aparatur pemerintah yang menyalahgunakan kewenangan, yang pada akhirnya merugikan keuangan dan perekonomian negara. Ia menyoroti pentingnya pemahaman masyarakat terhadap jenis kejahatan ini, karena kerugian akibat korupsi dapat berdampak luas pada pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

“Tindak pidana korupsi ini adalah jenis kejahatan yang termasuk dalam kategori kejahatan krah putih atau white-collar crime. Kami ingin masyarakat memahami betapa merugikannya tindak pidana ini bagi kemajuan negara dan kehidupan bermasyarakat,” ungkap Aiptu Syarifudin.

Edukasi ini juga mencakup upaya pencegahan dan penanggulangan korupsi di lingkungan masyarakat. Polsek Sambaliung memberikan informasi tentang cara melaporkan dugaan tindak pidana korupsi, serta mengajak warga untuk ikut serta dalam menciptakan lingkungan yang bersih dari praktik korupsi.

Kapolsek Sambaliung, AKP Amin Maulani, S.H., mengungkapkan pentingnya peran aktif masyarakat dalam memberantas korupsi. “Kami berharap melalui kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan bahaya korupsi dan bersedia bersama-sama mencegah serta melaporkan jika menemui tindak pidana korupsi di sekitarnya,” kata AKP Amin.

Upaya memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai tindak pidana korupsi ini sejalan dengan visi penegakan hukum yang transparan dan partisipatif. Polsek Sambaliung terus berkomitmen untuk memberikan edukasi dan dukungan kepada masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bebas dari korupsi, mendukung kemajuan dan kesejahteraan bersama.

HUMAS POLRES BERAU