Gatur Lalin Saat Pagi Hari Beri Rasa Nyaman Bagi Masyarakat

POLRESBERAU.COM, TANJUNG REDEB – Polres Berau melakukan pengaturan lalin Selasa, (21/03/2023).

Adapun yang di datangi yakni jalan simpang 4 Stim  jalan Murjani kegiatan ini dilakukan untuk menjaga, kenyamanan masyarakat untuk menghindari hal kejahatan yang tidak diinginkan saat pagi hari.

Dilaksanakannya kegiatan ini untuk menjaga dan membantu kenyaman masyarakat dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti kemacetan pagi hari atau adanya jambret di jalanan.

“Tentunya untuk melakukan pengaturan lalu lintas di pagi hari yang merupakan jam padat masyarakat beraktivitas di jalan raya,” kata Kasi Humas Polres Berau Iptu Suradi.

Kegiatan ini sebagai aksi nyata jajaran Polisi dalam rangka memaksimalkan dan mengoptimalkan kegiatan pelayanan kepolisian terhadap seluruh lapisan masyarakat, juga sebagai upaya mewujudkan kehadiran Polisi di tengah-tengah masyarakat.

HUMAS POLRES BERAU