Polres Berau, Segah – Bhabinkamtibmas Kampung Batu Rajang dari Polsek Segah, Briptu Erick Manullang, melaksanakan kegiatan sambang dan silahturahmi ke warga binaan di wilayahnya. Dalam kunjungannya, Briptu Erick tidak hanya mempererat hubungan dengan warga, tetapi juga memberikan himbauan penting terkait penggunaan media sosial.
Briptu Erick menekankan kepada warga agar tidak mudah terpengaruh oleh berita hoax yang seringkali tersebar di media sosial. Dia mengingatkan pentingnya untuk selalu memverifikasi informasi sebelum dipercayai dan disebarkan lebih lanjut. Selain itu, Briptu Erick juga mendorong warga untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial dan tidak menyebarkan informasi yang belum dipastikan kebenarannya.
Dengan kegiatan sambang ini, diharapkan kesadaran masyarakat Kampung Batu Rajang akan bahaya berita hoax dapat meningkat, sehingga tercipta lingkungan yang lebih cerdas dan terhindar dari penyebaran informasi palsu yang dapat menimbulkan kegaduhan.
Humas Polres Berau