POLRESBERAU.COM, MARATUA – Bhabinkamtibmas Kampung Teluk Alulu, Briptu Muhammad Fahrul, melaksanakan kegiatan sambang sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut. Dalam kunjungannya, Briptu Muhammad Fahrul memberikan imbauan kamtibmas kepada warga yang ditemuinya.
Imbauan tersebut mencakup beberapa hal penting, antara lain menjaga ketertiban bersama di lingkungan sekitar dan tidak mudah mempercayai berita hoax yang tersebar di media sosial. Dalam era digital saat ini, penyebaran berita bohong sangatlah mudah dan dapat memicu kerusuhan atau konflik di masyarakat.
Oleh karena itu, Briptu Muhammad Fahrul mengajak warga untuk selalu bersikap kritis terhadap informasi yang diterima dan melaporkan setiap gangguan kamtibmas yang terjadi kepada kepolisian atau Bhabinkamtibmas.
Dengan menjaga ketertiban bersama, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh warga. Himbauan mengenai pentingnya tidak mudah mempercayai berita hoax bertujuan untuk melindungi warga dari penyebaran informasi yang salah dan merugikan. Warga diharapkan dapat bersikap kritis, melakukan verifikasi terlebih dahulu sebelum menyebarkan atau mempercayai suatu informasi yang didapat.
Dengan melaporkan setiap gangguan kamtibmas yang terjadi, warga berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan membantu tugas kepolisian dalam menangani permasalahan yang mungkin timbul.
HUMAS POLRES BERAU