Bhabinkamtibmas Merancang Ulu Imbau Warga: Jaga Ketertiban dan Waspada Berita Hoaks

POLRESBERAU.COM, GUNUNGTABUR – Bripka Kamaruddin, Bhabinkamtibmas Kampung Merancang Ulu, Polsek Gunung Tabur, melaksanakan kegiatan sambang dalam rangka menjalin keakraban dan silaturahmi dengan warga RT 02 di Kampung Merancang Ulu. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Kamaruddin menyampaikan sejumlah himbauan terkait Kamtibmas kepada warga.

Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk bersama-sama menjaga ketertiban di lingkungan mereka. “Kerjasama dan partisipasi aktif dari warga sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Mari kita bergandengan tangan dalam menjaga keamanan bersama,” ujar Bripka Kamaruddin.

Selain itu, Bhabinkamtibmas menyoroti pentingnya kewaspadaan terhadap berita hoax di media sosial, terutama menjelang Pemilu 2024. “Saat ini, informasi dapat dengan mudah menyebar melalui media sosial. Oleh karena itu, mari bersama-sama menjadi pembaca yang cerdas, verifikasi informasi sebelum menyebarkannya, dan hindari menyebarkan berita yang belum pasti kebenarannya,” tambahnya.

Bripka Kamaruddin menegaskan bahwa laporan dari masyarakat sangat berharga bagi kepolisian. “Jika ada gangguan kamtibmas atau situasi mencurigakan, segera laporkan kepada kepolisian atau Bhabinkamtibmas. Kita bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan damai,” tegasnya.

Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya Bhabinkamtibmas dalam membangun hubungan yang baik dengan masyarakat. Dengan berdialog dan memberikan imbauan, diharapkan tercipta sinergi antara kepolisian dan masyarakat untuk menciptakan keamanan yang bersama-sama dijaga.

HUMAS POLRES BERAU