Bhabinkamtibmas Kelurahan Rinding Aipda Suharto Sambangi Kamling RT 011: Imbau Warga Jaga Ketertiban dan Waspada Hoax Menuju Pemilu 2024

POLRESBERAU.COM, TELUKBAYUR – Bhabinkamtibmas Kelurahan Rinding, Aipda Suharto, melaksanakan patroli rutin dengan sambang ke salah satu Kampung Siaga (Kamling) di RT 011, Jalan Cut Nyak Dien, Kelurahan Rinding. Dalam kegiatan tersebut, Aipda Suharto memberikan himbauan kepada warga agar selalu menjaga ketertiban bersama, menjauhi penyalahgunaan narkotika, dan tidak mudah mempercayai berita hoax di media sosial, khususnya menjelang Pemilu 2024.

Kegiatan patroli rutin ini merupakan bagian dari upaya Bhabinkamtibmas untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat setempat. Aipda Suharto menyampaikan pesan-pesan preventif guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Saya berharap warga dapat terus berperan aktif dalam menjaga ketertiban di lingkungan masing-masing. Mari bersama-sama ciptakan lingkungan yang nyaman dan aman untuk kita semua,” ujar Aipda Suharto.

Selain itu, dalam pertemuan dengan warga, Bhabinkamtibmas juga menyoroti pentingnya kehati-hatian dalam menyikapi informasi yang tersebar di media sosial, terutama menjelang Pemilu 2024. Aipda Suharto menekankan agar warga tidak mudah terpancing oleh berita hoax yang dapat memicu kerusuhan dan ketidakstabilan di masyarakat.

“Pemilu adalah momen penting bagi bangsa kita. Mari bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, serta tidak terprovokasi oleh informasi yang belum tentu kebenarannya. Laporkan setiap gangguan kamtibmas kepada kepolisian atau Bhabinkamtibmas,” tambahnya.

Kegiatan patroli rutin Bhabinkamtibmas ini diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada warga serta memperkuat kemitraan antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang kondusif.

HUMAS POLRES BERAU