POLRESBERAU.COM, SAMBALIUNG – Bhabinkamtibmas Kapten Pegat Bukur dari Polsek Sambaliung melaksanakan kegiatan pengamanan dan sosialisasi kepada masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas bertugas untuk mengamankan warga yang melakukan penyeberangan serta memberikan himbauan penting terkait ketertiban dan keselamatan.
Masyarakat diimbau untuk menjauhi penyalahgunaan narkoba, tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks di media sosial, serta diberikan sosialisasi mengenai Aplikasi super APP Presisi Polri. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menekankan pentingnya melaporkan setiap gangguan kamtibmas kepada kepolisian atau Bhabinkamtibmas setempat.
Dengan adanya kehadiran dan himbauan langsung dari aparat kepolisian, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga keselamatan saat melakukan penyeberangan. Selain itu, sosialisasi tentang bahaya narkoba dan penyebaran berita hoaks di media sosial menjadi langkah penting dalam menghindari masalah yang dapat merugikan masyarakat.
Dengan menggunakan Aplikasi super APP Presisi Polri, diharapkan masyarakat dapat dengan cepat melaporkan setiap gangguan kamtibmas yang terjadi, sehingga penanganan yang tepat dapat dilakukan oleh pihak kepolisian.
HUMAS POLRES BERAU