POLRESBERAU.COM, KELAY – Bhabinkamtibmas Kampung Muara Lesan, Bripda Wahyu Anggara, melaksanakan kegiatan sambang dan pembinaan kepada siswa-siswi peserta didik baru di SMK N 4 Berau pada hari Rabu, 12 Juli 2023, pukul 10.00 WITA. Dalam kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas tidak hanya berinteraksi dengan para siswa, tetapi juga memberikan imbauan kamtibmas yang penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah maupun di masyarakat.
Dalam imbauan kamtibmas yang disampaikan, Bhabinkamtibmas Bripda Wahyu Anggara memberikan pemahaman kepada siswa-siswi tentang bahaya narkoba serta pentingnya menjauhi penggunaan narkoba. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengingatkan tentang tata tertib berlalu lintas di jalan raya dan pentingnya disiplin dalam menjalankan aturan-aturan yang berlaku.
Bhabinkamtibmas juga mengajak siswa-siswi untuk melaporkan jika menemukan tindak pidana atau kejadian yang perlu diperhatikan kepada Bhabinkamtibmas atau melapor ke Polsek setempat. Dengan imbauan kamtibmas ini, diharapkan siswa-siswi SMK N 4 Berau dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta dapat menjadi generasi yang bertanggung jawab dan berperan aktif dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di masyarakat.
HUMAS POLRES BERAU