Bhabinkamtibmas Kampung Lesan Dayak Ajak Warga Bijak Bermedia Sosial serta Jaga Kamtibmas

POLRESBERAU.COM, KELAY – Bhabinkamtibmas Kamp. Lesan Dayak Kecamatan Kelay, Briptu Andi Ismail, melakukan kegiatan sambang ke warga guna mempererat tali silaturahmi dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas yang penting. Dalam kunjungannya, Briptu Andi Ismail menekankan pentingnya kebijakan dalam bermedia sosial serta meningkatkan kewaspadaan terhadap berita bohong atau hoaks.

Pada kesempatan tersebut, Briptu Andi Ismail mengajak warga agar bijak dalam menggunakan media sosial, tidak terpengaruh dengan berita bohong yang dapat merugikan masyarakat. “Kita harus bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dengan tidak menyebarkan atau terpancing oleh informasi palsu yang dapat menciptakan keresahan di masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengimbau agar warga berperan aktif dalam menjaga lingkungan di sekitar mereka masing-masing. “Kami berharap agar masyarakat dapat berkontribusi dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggalnya. Melapor kepada Bhabinkamtibmas atau kantor polisi terdekat jika mengetahui adanya tindak pidana merupakan langkah yang sangat membantu dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif,” tambah Briptu Andi Ismail.

Kegiatan sambang tersebut diharapkan dapat memperkuat hubungan antara Bhabinkamtibmas dan masyarakat serta memberikan pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya partisipasi aktif warga dalam menciptakan keamanan dan ketertiban bersama. Dengan demikian, diharapkan wilayah Kamp. Lesan Dayak dapat terus menjadi lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh masyarakatnya.

HUMAS POLRES BERAU