Bhabinkamtibmas di Kampung Bukur Berikan Imbauan kepada Masyarakat Mengenai Penyeberangan dengan Ketinting

POLRESBERAU.COM, SAMBALIUNG – Bhabinkamtibmas dari kapuk Buku melaksanakan pengamanan dan memberikan imbauan kepada masyarakat yang akan melakukan penyebrangan menggunakan ketinting.

Dalam imbauannya, Bhabinkamtibmas menekankan pentingnya mengunci stang dan memarkirkan kendaraan dengan rapi sebelum meninggalkannya. Hal ini dikarenakan adanya kejadian banyak motor yang salah diambil oleh pengendara lain, karena banyak kunci motor yang sama.

Tindakan preventif yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan keamanan masyarakat dalam menggunakan ketinting sebagai alat transportasi. Dengan mengunci stang dan memarkirkan kendaraan dengan rapi, diharapkan dapat mengurangi kemungkinan terjadinya kesalahan pengambilan motor oleh orang yang tidak berkepentingan. 

Bhabinkamtibmas juga mengimbau agar masyarakat selalu waspada dan menjaga keamanan pribadi serta barang bawaan saat menggunakan ketinting untuk penyebrangan.

HUMAS POLRES BERAU