POLRESBERAU.COM, TANJUNGREDEB- Aiptu Agung W, Bhabinkamtibmas Kelurahan Sei Bedungun, aktif menjalin keakraban dan silaturahmi dengan warga setempat. Dalam kegiatan sambang yang dilakukan di RT 08 Jl. Bujangga, Aiptu Agung W menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat sekaligus mengajak bersama-sama menjaga ketertiban di lingkungan mereka.
“Sambang ini adalah bagian dari upaya kami untuk membangun kedekatan dengan masyarakat. Melalui kebersamaan dan komunikasi yang baik, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ungkap Aiptu Agung W. Ia menekankan pentingnya peran aktif warga dalam menjaga ketertiban bersama, terutama menjelang Pemilu 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan agar warga tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks di media sosial. “Masyarakat diingatkan untuk selalu berpikir kritis dan tidak langsung percaya pada berita yang belum tentu kebenarannya. Khususnya di masa menjelang Pemilu, mari bersama-sama menciptakan situasi yang kondusif,” tambahnya.
Aiptu Agung W juga mengajak masyarakat untuk proaktif melaporkan setiap gangguan Kamtibmas kepada pihak kepolisian atau Bhabinkamtibmas setempat. “Keterlibatan aktif warga sangat diperlukan dalam menciptakan rasa aman. Segera laporkan apabila ada hal yang mencurigakan atau dapat mengganggu ketertiban,” pungkas Aiptu Agung W.
HUMAS POLRES BERAU