POLRESBERAU.COM, SAMBALIUNG -Aipda Syarifuddin, Bhabinkamtibmas di Kampung Pilanjau, terus berupaya meningkatkan kesadaran kamtibmas di tengah masyarakat. Dengan melaksanakan kegiatan sambang ke rumah warga binaan, Aipda Syarifuddin memberikan imbauan agar warga tidak mudah terpengaruh dan percaya pada berita hoax yang beredar di media sosial. Selain itu, dalam rangka memperkenalkan teknologi modern dalam bidang keamanan, Aipda Syarifuddin juga melakukan sosialisasi tentang aplikasi super app presisi Polri yang memiliki peran penting dalam memberikan informasi dan pelayanan kepada masyarakat.
Kehadiran Bhabinkamtibmas yang proaktif dalam memberikan himbauan tentang berita hoax dan mengenalkan teknologi baru seperti aplikasi super app presisi Polri diharapkan akan memberikan dampak positif bagi masyarakat Kampung Pilanjau. Dengan pemahaman yang lebih baik mengenai bahaya berita palsu serta manfaat aplikasi super app presisi Polri, masyarakat diharapkan dapat lebih bijak dalam menyaring informasi dan lebih terhubung dengan pihak kepolisian untuk mengatasi berbagai permasalahan keamanan.
HUMAS POLRES BERAU