POLRESBERAU.COM, TANJUNGREDEB – Bhabinkamtibmas Kelurahan Gayam Aipda Andreas Jonson Marpaung, terus melakukan kegiatan sambang sebagai bagian dari upaya membangun kedekatan dengan masyarakat. Dalam sambangnya, Aipda Andreas Jonson Marpaung memberikan himbauan kepada warga agar aktif menjadi pelopor keamanan bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar.
Dalam interaksi dengan warga, Aipda Andreas Jonson Marpaung mengingatkan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keamanan sehari-hari. Ia mengajak warga untuk senantiasa waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas, tindak kriminalitas, kecelakaan lalu lintas, dan gangguan lainnya. Melalui kesadaran bersama, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk semua.
“Kami mengajak masyarakat untuk menjadi polisi bagi dirinya sendiri, saling menjaga dan melaporkan setiap kejadian yang mencurigakan. Dengan begitu, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di Kabupaten Berau, khususnya di Kelurahan Gayam,” ujar Aipda Andreas Jonson Marpaung.
Bhabinkamtibmas juga memberikan pesan tentang menjaga silaturahmi dan damai meskipun perbedaan pilihan politik dalam Pemilu 2024. Ia menekankan pentingnya menjaga kondusifitas dan menghindari konflik yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.
Apabila terjadi gangguan kamtibmas, Aipda Andreas Jonson Marpaung mendorong warga untuk segera melaporkan ke pihak berwajib terdekat. Kerjasama antara masyarakat dan kepolisian diharapkan dapat memberikan respons cepat dan efektif dalam menangani potensi masalah keamanan.
Dengan kegiatan ini, Bhabinkamtibmas berharap dapat terus membangun sinergi positif antara polisi dan masyarakat, menciptakan lingkungan yang aman, dan meningkatkan kualitas hidup bersama di Kelurahan Gayam dan sekitarnya.
HUMAS POLRES BERAU