Bhabinkamtibmas dan Babinsa Laksanakan Pengamanan Pemilihan Ketua RT 010

POLRESBERAU.COM, TELUK BAYUR – Kesadaran masyarakat untuk berdemokrasi akan dapat tercipta maksimal dengan dimulai dari kegiatan lingkup terkecil di kewilayahan seperti pemilihan ketua RT 010 Masa Bakti Tahun 2023 s/d 2028 di Gedung Serbaguna Jalan M. Iswahyudi Kelurahan Rinding, Minggu (19/03/2023).

Terdapat dua calon Ketua RT 010 yang diusung, yaitu Slamet dan Abdullah. Jumlah surat suara yang ada sebanyak 235 lembar, dengan 144 lembar terpakai dan 91 lembar masih tersisa.

Penghitungan suara dimulai pada pukul 13.00 Wita yang juga diadakan di Gedung Serbaguna Kelurahan Rinding dan disaksikan oleh para calon Ketua RT 010.

Hasil penghitungan surat suara menunjukkan bahwa Slamet memperoleh 116 suara, sementara Abdullah hanya memperoleh 25 suara, dan ada 3 surat suara yang rusak.

Dengan perolehan suara tersebut, Pemilihan Ketua RT 010 Kelurahan Rinding dimenangkan oleh Calon Nomor 01 yaitu Bapak Slamet. 

Pemilihan tersebut dijaga oleh personil pengamanan, yaitu Bhabinkamtibmas Kelurahan Rinding Aipda Suharto dan Babinsa Serka Misyadi.

HUMAS POLRES BERAU