Berbagi di Bulan Ramadhan, Kapolres Berau Buka Puasa dengan Anak Yatim dan Dhuafa  

Polres Berau – Kapolres Berau AKBP Khairul Basyar melaksanakan kunjungan kerja di Polsek Gunung Tabur pada Kamis (7/3/2025). Dalam kunjungan tersebut, Kapolres tidak hanya bertatap muka dengan personel Polsek dan Muspika Kecamatan Gunung Tabur, tetapi juga mengadakan buka puasa bersama dengan kaum duafa dan anak yatim serta memberikan santunan.  

 

Kegiatan buka puasa bersama ini berlangsung hangat dan penuh kebersamaan. Selain berbuka bersama, Kapolres Berau juga memberikan santunan kepada kaum duafa dan anak yatim sebagai wujud kepedulian Polres Berau kepada masyarakat yang membutuhkan. 

 

“Kehadiran kami di sini tidak hanya dalam rangka tugas, tetapi juga untuk berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan ini,” ucap AKBP Khairul Basyar.  

 

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga menyampaikan pesan agar seluruh masyarakat tetap menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya selama bulan Ramadhan. 

 

“Kami mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif, serta saling berbagi kepada sesama,” tambahnya.  

 

Selain itu, Kapolres Berau juga memberikan arahan kepada personel Polsek Gunung Tabur dan berdialog dengan Muspika Kecamatan untuk memperkuat sinergi dalam menjaga situasi Kamtibmas. 

 

“Sinergi antara Polri dan seluruh elemen masyarakat merupakan kunci dalam menciptakan suasana yang harmonis dan aman di tengah masyarakat,” tandas AKBP Khairul Basyar.  

 

Kegiatan ini ditutup dengan pemberian santunan kepada anak yatim dan kaum duafa, diharapkan bantuan tersebut dapat meringankan beban mereka dan memberikan kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini.  

 

Humas Polres Berau