Polres Berau – Kapolres Berau AKBP Khairul Basyar melaksanakan kunjungan kerja di Polsek Gunung Tabur pada Kamis 7 Maret 2025. Selain memantau kesiapan anggota, Kapolres juga mengadakan tatap muka dengan personel Polsek dan Muspika Kecamatan Gunung Tabur serta menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat setempat.
Dalam kegiatan tatap muka tersebut, AKBP Khairul Basyar memberikan arahan langsung kepada personel Polsek Gunung Tabur terkait peningkatan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga sinergi dengan semua pihak, termasuk Muspika.
“Kerja sama dengan unsur Muspika sangat penting dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Gunung Tabur,” ujarnya.
Selain memberikan arahan, Kapolres juga mendengarkan masukan dari anggota Polsek dan perwakilan Muspika mengenai situasi dan kondisi di lapangan.
“Kami siap mendukung seluruh kegiatan yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat. Sinergi ini harus terus terjaga agar pelayanan kepada masyarakat semakin optimal,” tambah AKBP Khairul Basyar.
Sebagai bentuk kepedulian sosial, Kapolres Berau turut menyerahkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah Kecamatan Gunung Tabur. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat, khususnya dalam menghadapi kebutuhan sehari-hari.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, tidak hanya dalam bidang keamanan, tetapi juga dalam memberikan bantuan sosial. Semoga bantuan ini bermanfaat dan dapat memberikan sedikit keringanan,” pungkasnya.
Humas Polres Berau