Polres Berau – Guna menjaga keamanan dan kenyamanan umat Islam dalam melaksanakan ibadah selama bulan suci Ramadhan, Polsek Tanjung Redeb menggelar pengamanan kegiatan Sholat Isya dan Sholat Tarawih di Masjid Agung Baitul Hikmah, Kecamatan Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, pada Selasa, 4 Maret 2025 pukul 19.30 Wita.
Pengamanan ini dipimpin langsung oleh IPDA Suyono bersama personel gabungan dari Sat Lantas dan Sat Samapta Polres Berau. Di antaranya AIPTU Ismail Hasan, BRIPKA Hendratarios Darmawan S.H., BRIPDA Anjas Mara, BRIPDA Komang Beriane, dan BRIPDA Ahmad Ridwan. Petugas tidak hanya memastikan keamanan di lingkungan masjid tetapi juga mengatur lalu lintas kendaraan jamaah yang memadati area sekitar.
“Kami memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan selama menjalankan ibadah. Selain itu, masyarakat juga diminta segera melaporkan apabila menemukan orang atau benda mencurigakan di sekitar masjid,” ujar IPDA Suyono.
Selain menjaga keamanan, petugas juga mengedepankan pelayanan humanis dengan memberikan arahan parkir kendaraan dan membantu jamaah, khususnya lansia, untuk masuk ke area masjid.
Situasi kamtibmas dan kamseltibcar lantas di sekitar Masjid Agung Baitul Hikmah terpantau aman dan kondusif selama kegiatan berlangsung hingga selesai. “Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam beribadah di bulan suci Ramadhan ini,” tandas IPDA Suyono.
Humas Polres Berau