Polres Berau – Dipimpin Kapolres Berau, AKBP Steyven Jonly Manopo, Polres Berau menyalurkan bantuan tali asih kepada korban kebakaran di Jalan Sungai Kuyang, Teluk Bayur, Rabu 31 Juli 2024 pukul 17.00 wita.
“Hari ini kami menyalurkan bantuan berupa tali asih kepada korban terdampak kebakaran,” ujarnya.
Selain menyalurkan bantuan, pihaknya juga membangun posko bencana kebakaran. Posko ini juga bekerjasama dengan TNI, Pemerintah Kabupaten Berau serta BPBD Berau.
“Melalui posko ini, kita siap menerima bantuan baik dari personel Polri sendiri, instansi terkait, maupun warga. Nantinya akan digabung dengan posko lainnya, kemudian disalurkan kepada warga terdampak,” jelasnya.
Selain posko, Polres Berau juga akan memberikan trauma healing kepada warga terdampak, khususnya anak-anak korban kebakaran.
“Ini dimaksudkan agar warga, khususnya anak-anak, bisa menghilangkan trauma akibat musibah ini. Sehingga bisa menjalani kehidupan sehari-hari seperti biasanya,” ungkap Kapolres.
Orang nomor satu di Polres Berau itu berharap, dengan adanya bantuan ini dapat membantu para korban maupun warga terdampak. Tak lupa, ia juga mengajak serta masyarakat untuk turut serta membantu warga yang kesusahan.
“Kita juga mengajak, masyarakat Berau khususnya, untuk saling membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” tuturnya.
Sementara itu, Ketua RT 02 Kelurahan Teluk Bayur, Sabransyah mengatakan, musibah kebakaran terjadi pada Selasa 30 Juli 2024 sekira pukul 22.00 wita di tiga RT -RT 02, RT 03 dan RT 22- di tiga gang yakni Gang Ramah, Gang Kedondong dan Gang Surau Jalan Sungai Kuyang, Kelurahan Teluk Bayur Kecamatan Teluk Bayur.
“Kejadian ini menghanguskan 26 rumah yang menyebabkan 29 KK kehilangan tempat tinggalnya,” bebernya.
Ia mengatakan, pemukiman yang padat serta kebanyakan bangunan terbuat dari kayu menyebabkan api dengan cepat menyebar.
“Ditambah lagi dengan akses jalan yang sempit menyebabkan pemadam kebakaran tidak bisa masuk ke dalam lokasi kebakaran,” bebernya.
Setelah sekian lama berupaya keras memadamkan api, akhirnya sekitar pukul 04.00 wita, Kamis 31 Juli 2024, api akhirnya bisa dipadamkan.
Saat ini telah didirikan posko gabungan Polri, TNI, pemerintah serta organisasi masyarakat di beberapa titik di dekat TKP kebakaran. Pihaknya juga mendirikan dapur umum serta tempat mengungsi korban kebakaran.
Sabransyah juga mengucapkan terimakasih kepada Polres Berau yang telah menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Berau dan jajarannya yang telah menyalurkan bantuan kepada warga terdampak. Semoga ini juga bisa menjadi acuan untuk yang lainnya turut menyalurkan bantuan. Terima kasih,” tukasnya.
Humas Polres Berau