Bhabinkamtibmas Kelurahan Sei Bedungun Tanjung Redeb Jalin Silaturahmi dan Imbau Warga Menjaga Ketertiban

POLRESBERAU.COM, TANJUNGREDEB – Aiptu Agung W, Bhabinkamtibmas Kelurahan Sei Bedungun, Polsek Tanjung Redeb, gencar melaksanakan kegiatan sambang sebagai upaya menjalin keakraban dan silaturahmi dengan masyarakat. Kali ini, Bhabinkamtibmas fokus pada tokoh warga di RT 09 Jl. Sultan Agung untuk menyampaikan pesan-pesan penting terkait kamtibmas.

Dalam pertemuan tersebut, Aiptu Agung W mengajak tokoh warga dan masyarakat setempat untuk selalu menjaga ketertiban bersama. “Kami ingin menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk semua. Oleh karena itu, mari kita bersama-sama menjaga ketertiban di lingkungan kita masing-masing,” ujar Aiptu Agung W.

Selain itu, Bhabinkamtibmas memberikan imbauan khusus terkait berita hoax di media sosial, terutama menjelang pemilihan umum (pemilu) 2024 mendatang. “Dalam situasi menjelang pemilu, kita harus lebih bijak dalam menyikapi informasi yang beredar di media sosial. Jangan mudah terprovokasi oleh berita hoax, dan jika ada informasi yang meresahkan, segera laporkan kepada kepolisian atau kepada saya sebagai Bhabinkamtibmas,” sambungnya.

Aiptu Agung W juga menekankan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam melaporkan setiap gangguan kamtibmas. “Kami siap memberikan perlindungan dan penanganan jika ada gangguan kamtibmas. Masyarakat adalah mitra kami dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” tambahnya.

Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan terjalin kerjasama yang erat antara Bhabinkamtibmas, tokoh warga, dan seluruh masyarakat sehingga dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif di Kelurahan Sei Bedungun.

HUMAS POLRES BERAU