Unit Turjawali Sat Samapta Lakukan Patroli di Wilayah Hukum Polres Berau

POLRESBERAU.COM, TANJUNGREDEB – Unit Turjawali Sat Samapta Polres Berau melaksanakan patroli rutin pada hari Jumat, 28 April 2023, pukul 09.40-10.00 WITA.

Pelaksanaan patroli dilakukan oleh tiga personel yaitu Briptu Juni Purnama, Bripda Alam Baktio, dan Bripda Ari Dayan G. Patroli ini dilakukan dengan menggunakan R4 patroli, Taser Gun, senpi V2, amunisi, senter lalin, borgol, dan tongkat T.

Rute patroli yang dilalui meliputi Jalan Pemuda, Jalan Kapten Tendean, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan S.A. Maulana, dan Jalan Pangeran Antasari. Sasaran patroli adalah tempat-tempat masyarakat beraktivitas, pemukiman warga.

Dalam pelaksanaannya, patroli menggunakan cara yang persuasif, dialogis, dan humanis. Unit Turjawali Sat Samapta berdialog dengan warga masyarakat untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di Kabupaten Berau.

Patroli ini berhasil menciptakan situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan terkendali di wilayah hukum Polres Berau. Pelaksanaan patroli rutin seperti ini diharapkan dapat menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah tersebut.

HUMAS POLRES BERAU