Bhabinkamtibmas Kampung Tanjung Batu Sambangi Warga dan Sampaikan Imbauan Kamtibmas

POLRESBERAU.COM, PULAUDERAWAN – Bhabinkamtibmas Kampung Tanjung Batu, Briptu Hendri Karya Wardana, melaksanakan kegiatan sambang ke kampung binaannya. Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada warga. Imbauan tersebut mencakup beberapa hal penting, antara lain untuk tidak terprovokasi oleh berita di media sosial yang belum tentu kebenarannya. Warga diingatkan untuk tetap bijak dalam menggunakan media sosial, melakukan verifikasi terhadap informasi sebelum mempercayainya, dan tidak menyebarkan berita yang belum terverifikasi.

Selain itu, dalam imbauan Kamtibmas tersebut, Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk menolak paham radikalisme, menjaga toleransi antar umat beragama, serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Warga juga diimbau untuk bekerjasama dengan Bhabinkamtibmas dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Kampung Tanjung Batu.

Dalam menjaga Kamtibmas, partisipasi aktif dari masyarakat sangat penting. Dengan melibatkan masyarakat dan membentuk sinergi antara kepolisian dan warga, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis. 

Melalui kegiatan sambang dan penyampaian imbauan Kamtibmas ini, Bhabinkamtibmas Kampung Tanjung Batu berupaya untuk menjalin komunikasi yang baik dengan warga, memberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta membangun kesadaran kolektif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai bagi seluruh masyarakat Kampung Tanjung Batu.

HUMAS POLRES BERAU